August 27, 2008

Bau Busuk Cologne "Kongres Anti Islam"


Cologne umumnya diasosiasikan dengan wewangian. Tapi, nama Cologne, hari-hari ini, justru menebarkan aroma sebaliknya: pembusukan peradaban. Di Cologne, yang bagi kita mungkin lebih akrab dengan sebutan "koeln" yang juga kota terbesar ke-empat di Jerman, akan diselenggarakan kongres anti-Islam! Kegiatan yang berbau kebencian rasial dan agama--seperti yang sebelumnya didemonstrasikan Geert Wilders lewat film Fitna dan Jyllands-Posten lewat karikatur Nabi Muhammad itu disesalkan banyak pihak. Karena, kebencian itu lagi-lagi disebarkan dengan dalih kebebasan berpendapat.
Acara bertajuk "Anti-Islamization Congress" itu akan digelar pada 19-20 September. Penyelenggaranya organisasi ekstrem kanan Jerman, Pro Koeln dan partai politiknya, Pro NRW. Tujuannya, sebagaimana dikutip dw-world, adalah mendeklarasikan perlawanan terhadap apa yang mereka sebut sebagai pengakuan ‘Islamifikasi’ di Eropa. Sialnya, Pro Koeln dan Pro NRW yang anggotanya banyak berafiliasi dengan kalangan neo-Nazi ini bukanlah kekuatan politik bawah tanah yang bisa menyuarakan apa saja. Kendati tak terkenal dan bukan kekuatan mainstream alias sempalan, mereka adalah kekuatan politik resmi. Sejak 2004 lalu, mereka mendapatkan lima kursi di Dewan Kota Cologne.

Sungguh suatu hal yang sangat disesalkan, ketika mereka menggembar-gemborkan kebebasan, justru mereka sendiri yang melanggar kebebasan itu. Mudah-mudahan Allah senantiasa melindungi kita dari makar-makar seperti diatas.

source: Republika, 20 Agustus 2008

August 9, 2008

Tidur Sesuai Sunnah

Setelah sebelumnya saya paparkan 6 laranga dalam tidur (yang sumbernya ga jelas), sekarang saya sajikan tips tidur yang benar2 ada dasarnya.

Mudah-mudahan artikel berikut ini bermanfaat bagi anda semua yang mendambakan istirahat berkualitas sesuai syari'at.
Silahkan baca...

Tidur merupakan aktivitas yang bertujuan mengembalikan vitalitas tubuh, mengistirahatkan tubuh, dan memperbaharui sel-sel yang rusak. Inilah salah satu hikmah penciptaan siang dan malam. Allah ciptakan siang bagi manusia untuk bertebaran di muka bumi guna menebar kebaikan, dan Allah ciptakan malam untuk berkontemplasi dan rehat sejenak.

Aktivitas tidur begitu personal, sebab berbeda pada tiap individu. Tidur seseorang dipengaruhi oleh usia, pekerjaan, serta temperamen. Yang cukup mencengangkan adalah fakta bahwa ternyata orang yang beraktivitas dengan otak memerlukan tidur yang lebih banyak dari orang yang beraktivitas dengan fisik.

Tidur mempengaruhi metabolisme tubuh dan merangsang daya asimilasi. Maka tak heran jika para ahli kesehatan mengatakan bahwa tidur terlalu lama tidak sehat. Hal tersebut karena tubuh kita menyerap/mengasimilasi limbah dan udara kotor kembali, sehingga ketika terjaga badan justru lesu. Para ahli menyarankan untuk menata selang-selang (periode) aktivitas dan istirahat dalam durasi yang lebih pendek. Contoh terbaik dari metode ini ialah seperti yang dilakukan oleh Rasulullah Muhammad SAW. Rasulullah SAW tidur tidak terlalu malam, lalu bangun beberapa saat setelah lewat tengah malam untuk melakukan shalat tahajud, kemudian esok hari ketika menjelang tengah hari beliau tidur sejenak.

Posisi tidur juga berpengaruh terhadap kesehatan. Tidur berbaring dengan posisi telentang kurang sehat, sebab menekan atau menyesakkan tulang punggung, bahkan kadangkala bisa menyebabkan kita ingin ke toilet/WC. Tidur tengkurap atau menelungkup tidak baik untuk pernapasan. Tidur dengan bertumpu pada sisi kiri badan (menghadap ke kiri) dapat menghimpit posisi jantung sehingga sirkulasi darah terganggu dan pasokan darah ke otak berkurang. Dengan berkurangnya pasokan darah ke otak, tidur pada posisi kiri dapat pula mengakibatkan kita sering mengalami mimpi-mimpi tidak baik (nightmares), serta berjalan dalam keadaan tidur (somnabulisme).

Posisi tidur terbaik menurut riset ilmiah adalah dengan bertumpu pada sisi kanan tubuh (menghadap ke kanan). Fakta yang telah diuji melalui riset medis modern ini bersesuaian dengan anjuran Rasulullah SAW dalam sunnah, jauh sebelum era riset dan teknologi seperti sekarang. Rasulullah Muhammad SAW menganjurkan kepada para pengikut beliau untuk tidur berbaring pada sisi badan bagian kanan. Dalam sunnah, posisi tidur diusahakan agar kepala menghadap ke utara dan kaki mengarah ke selatan, sehingga tubuh tidak menolak arus/medan magnet konstan mengaliri sekujur tubuh dari kutub magnetik utara menuju ke selatan dan berpengaruh baik terhadap sistem syaraf kita.

view original source, click here

6 LARANGAN DALAM TIDUR


Manusia bisa tahan selama 2 minggu tanpa makan, katanya, tapi cuma 1 minggu tanpa tidur. Ya, karena tidur merupakan istirahat yang paling baik, dengan tidur organ-organ tubuh kita dapat beristirahat. Kekurangan tidur dapat merusak organ dan otak kita. Bahkan mesinpun butuh istirahat supaya ngga rusak.

Artikel ini bukan bermaksud untuk mendukung anda yang suka tidur pada saat anda mengikuti kajian, kuliah, apalagi saat khotbah jum’at. Artikel ini cuma sekedar iseng-iseng berhadiah saja. Mudah-mudahan dari hal yang iseng ini bisa diambil manfaatnya, karena emang sebagian dari isinya memang benar2 berdasarkan penelitian dan kenyataan yang ada. Cukup Ilmiah lah. (cie...)

Di bawah ini ada 6 Larangan Dalam Tidur:

1.JANGAN TIDUR MENGENAKAN JAM TANGAN

Jam bisa menimbulkan
radioaktif, walaupun hanya sedikit, tapi kalau terlalu lama memakainya bisa
berbahaya.

2.JANGAN TIDUR MEMAKAI BH ( apalagi buat laki-laki he... :) )

Para ilmuwan di Amerika mensinyalir bahwa pemakain BH diatas 12 jam, dpt mengakibatkan Kanker Payudara.

3.JANGAN TIDUR MEMBAWA TELP ANDA KE RANJANG (duuh sering neh,enak kalo ada sms bisa langsung baca dari sapa?)

Gelombang Medan magnet yang ditimbulkan oleh alatelectronik ini,dapat merusak system syaraf kita.

4.JANGAN TIDUR MASIH MENGENAKAN MAKE-UP

Hal ini dapat menimbulkan masalah padakulit kita, karena kulit tdk dpt bernafas.

5.JANGAN TIDUR DGN ISTRI ORANG

Jangan-jangan anda tidak
bakalan bangun lagi (karena dibunuh suaminya).

6.JANGAN COBA-COBA JADI POLISI TIDUR,APALAGI DIJALAN TOL

Pikir aja sendiri, kenapa jangan…...

August 8, 2008

Marhaban ya Romadhon


Ahlan wa sahlan ya syahrul maghfiroh...

"Allohumma bariklana fi rojabana wa sya'bana wa balighna romadhon" [lantunan do'a yang dipanjatkan Rosululloh pada bulan Rojab dan Sya'ban].

Tidak terasa bentar lagi kita bakal kedatangan tamu yang akan memberikan kita banyak keuntungan. Marilah kita sambut tamu kita dengan hati yang suci... selamat datang ya romadhon.

Disini saya hanya ingin mengingatkan kepada antum semua kalau bulan yang kita semua nanti2kan akan segera tiba. Marilah kita persiapkan bekal menyambutnya. Mari persiapkan ruhiah kita, jasadiah, fikriah, maliah dan persiapan-persiapan yang lain yang antum semua sudah tau tentunya.

Mudah-mudahan pada Romadhon kali ini bisa lebih baik dari sebelumnya... Amiin.

August 7, 2008

Jalan-Jalan ke Dunia Fantasi


Rabu 30 Juli 2008, saya diajak orang-orang konstruksi, departemen tempat saya kerja di Bukaka, untuk ikut ke dufan. Tajuknya sech “Nonton Police Academy Stuntman Show” yang katanya para pemainnya sech asli dari Italy. Kebetulan show tersebut diadakan di Pantai Carnaval Ancol dari tgl 18 Juli sampai 20 Agustus 2008. Berikut ini saya ceritakan dari mulai berangkat sampai pulang ke kontrakan lagi....

Pagi itu kami berangkat dari Cileungsi sekitar setengah sembilan, setelah sebelumnya muter-muter dulu buat nyamperin orang-orang yang memang rumahnya berjauh-jauhan. Sebelum berangkat Pak Yono yang waktu itu memakai setelan kaos dan celana panjang warna hitam, sepatu coklat plus accesorice sebagai topi koboy, (jadilah ia koboy afrika hehe) menjemput saya dan Azwar di depan gerbang Bukaka, tepatnya di dekat gapura. Di dalam mobil QI (diambil dari letter belakang nomor polisi tersebut) itu sudah ada ketua panitia (Pak Hervin) dan Pak Zulhan.

Dari situ kami meluncur ke Limus untuk menjemput “kepala sekolah”, sebutan akrab untuk koordinator konstruksi yaitu Pak Syahrial dan Pak Nursiwan. Begitu kami sampai di Perumahan Limus Pratama, ternyata Pak Nursiwan sudah menunggu di seberang jalan. Begitu dateng Pak Yono pun bertukar posisi dengan Pak Nursiwan. Dari situ kami menuju ke rumah Pak Syahrial. Sampai sana ternyata dia-nya belum siap-siap, alias masih pake celana pendek. Begitu pun dengan Pak Robby yang sebelumnya mengatakan tidak mau ikut. Kurang lebih sepuluh menit kemudian, kita sudah meluncur kembali ke arah Cileungsi untuk menjemput Pak Ardilles, (ini bukan merk sandal lho...). Selanjutnya kami menuju ke Plaza Cibubur karena satu mobil yang lain sudah menunggu disana. Sampai di PC, kami masih menunggu satu orang lagi, Pak Bondhan. Beberapa saat kemudian dia datang bersama dengan istrinya Bu Betty.

Akhirnya tiba juga saatnya untuk berangkat...

Perjalanan kami tempuh selama kurang lebih dua jam. Sampai disana kami harus membeli tiket dulu di loket pembelian yang kebetulan cukup jauh dari tempat kami memarkir mobil. Kamipun berjalan menysuri jalanan berdebu, disebelah kiri kami ada sebuah selokan yang baunya sangat tidak sedap dan sayang sekali pemandangan seperti itu kita jumpai di perjalanan menuju tempat wisata. Ternyata di loket tersebut sudah mengantri ratusan orang yang datang dari berbagai tempat. Di situ kami bertemu dengan rombongan yang lain , dan juga Bu Livi beserta Suaminya (Pak Awang) yang berangkat menggunakan mobil sendiri.

Menunggu sekitar lima belas sampai dua puluh menit, kami pun menghibur diri dengan berfoto ria . Dari situ sebenernya kita masih menunggu satu orang lagi, Pak Joko yang masih berada di perjalanan, karena dia memakakai mobil sendiri. Kami menuju pintu masuk yang jaraknya kurang lebih lima ratus sampai seribu meter dari loket penjualan tiket.

Sampai di dalam, salah seorang dari rombongan menantang kami semua untuk naik satu wahana yang bisa dibilang paling menantang. “Tornado”, ya wahana itu setidaknya yang paling menantang menurut saya. Ga semua orang yang ada di rombongan berani naik wahana itu. Bahkan yang nantangin pertama kali justru ga berani... kami (yang ikut naik pun, mengejek mereka dengan kata-kata “pakai rok” he he he). Untuk wahana ini kami sedikit beruntung, karena kami cuma mengantri selama satu jam (ngantri satu jam kok dibilang beruntung ). Memang benar apa yang dikatakan orang-orang, wahana tornado itu benar-benar menguji adrenalin abis... bagi anda yang belum pernah tahu atau belum pernah lihat nech saya kasih lihat gambarnya.

Berikutnya, kami semua mencari wahana yang unik lagi. “Extreme Log” katanya sich ini wahana 4D, tapi kita dah ngantri sampe tiga jam, eh pas masuk ternyata biasa-biasa aja. Sayang emang... udah cape’-cape’ ngantri hasilnya ga memuaskan. Tapi apa yang perlu disesali, semuanya telah berlalu. Mendingan kita nikmatin aja, justru serunya adalah ketika kita mengantri itu... Di situ kita banyak becanda, ketawa dan berfoto ria. Kami keluar dari wahana yang satu ini sekitar jam enam kurang seperempat.

Eh tunggu dulu, petualangan kita belum berakhir. Emang sech, pas maghrib kita udah keluar dari dufan, tapi kita menuju pantai karnaval untuk melihat pertunjukan Police Academy. Kebetulan kita dapet tiket yang jam 19:15. Menakjubkan memang aksi para pemeran pengganti asal italy itu. Kalo anda ga percaya anda bisa datang sendiri kesana atau menonton di layar kaca anda. Tapi hati-hati, ada adegan dance 17 plus-nya. :(












keren-keren kan foto-nya??? he he he...